Cake And Cookies
Mempunyai hobi yang berhubungan dengan Aroma itu menyenangkan. Mulai dari Aromatherapy sampai Aromatherasi, dari massage sampai masak, dari polas poles wajah sampai polas poles kue, dari make over wajah sampai make over cake. Semuanya sama-sama mempunyai kenikmatan lahir dan batin. Seorang wanita tidak hanya pandai bersolek, tapi juga harus pandai menghias hidangan untuk orang-orang tercinta di rumah.. ^_^.
Jumat, 17 Januari 2014
Sponsored By Tupperware and Oxone
Alhamdulillah.. Nambah lagi deh alat cooking and baking ane.. hehehe.. Dah lama aku pengin beli spatula sama lunch box ini. Dah berbulan-bulan kepengin akhirnya kesampean juga belinya. Waktu dapat rejeki dari kantor, lansung deh beli. Ini juga aku beli dengan cara online. Habis kalo beli di Manokwari mahal banget. xixixixi...
Makasih Buat mbk Desy yang dah dengan sabarnya meladeni costumer kayak aku. Maaf ya dah banyak tanya tentang keluaran Produk dari Tupperware and Oxone ini. Hehehe. A
Alhamdulillah, barang-barangnya sampai dalam keadaan baik semua. hehe.. besok lagi aku pesan ya mbk Desy..
Satu set Spatula dari Oxone ini aku beli dengan harga 169rb dan lunch boxnya dari Tupperware, aku beli dengan harga 189rb plus ongkir 20rb. Jadi total semua ada 378rb. hehehe.. Buat aku seh lumayan mahal untuk barang kayak gitu. Tapi ndak nyesel deh beli. Banyak gunanya..
Makasih Tupperware and Oxone.. ^_^
Fondant Tools..
Sejauh ini Allhamdulillah dilancarkan jalannya, dari mengumpulkan
referensi cupcakes, resep, model-model hiasan, belajar membuat karakter
lucu-lucu, sampai membeli alat-alatnya
dimudahkan proses pembelian sampai direjeki yang di tambahkan, jadi bisa
buat beli (nyicil alatnya dulu neh ceritanya,...). Sampai saat ini aku beli alat-alatnya dengan cara online. Yang TOP bener-bener di Jakarta,
secara kota besar. Jadi mau gak mau beli lebih mahal dengan cara Online
ke Kimchi Kitchen, La Felicita Kitchen dan Tyucake. Itu Referensi yang
TOP yang selama ini aku cari. Harganya lumayan terjangkau dibanding
dengan Toko Online yang lainnya. Tips membeli sesuatu secara online
sudah pernah aku bahas di catatanku sebelumnya, bisa dibaca dan semoga
sangat membantu kalian yang ingin berbelanja di dunia maya. Jadi punya
ide selain buka toko kue cupcakenya juga buka toko alat dan bahan atau
sekalian kursusnya jadi usaha hulu dan hilirnya hihihihi (rakus
neh,...gpp kan bermimpi setinggi-tingginya). Jadi pelanggan bisa skalian
belajar dan siapa tau mau buka usaha juga jd kan gak hanya menikmati
cupcakes aja. Hadeeh kapan yah bisa pakai alatnya,..alias praktek
cupcakesnya (^_^)..Semua gak ada yang susah kalau dengan niat yang
tulus, sabar dan ikhlas. Allhamdulillah dan Bismillah selalu mengiringi
usaha ku selama ini,...
Fondant Tools Pertamaku...
Ceritanya habis dapet bonus dari kantor, akhir tahun banyak rejeki.Hehehe.. Allhamdulillah bisa langsung
beli alat fondantnya. Di foto itu belinya sekitar satu juta rupiah. Kalau sudah jd kesenangan nominal tak jadi
hitungan. Itu semua kebeli dengan cara online shop, mau gak mau harga
pasti lebih mahal. Mau gimana lagi di Manokwari belum ada toko alat-alat kue yang jual
sekumplit itu. Memang cupcake itu belum terlalu booming Manokwari. Awalnya was-was sih beli online, karena sekarnag banyak penipuan
dengan cara penjualan online. Allhamdulilaah 3 kali ini beli online
lancar semua :),..mau tau cara yang aman beli online? baca tips di bawah
ini yaa,..
Cara mengetahui aman dan tidaknya membeli secara online:
Cara mengetahui aman dan tidaknya membeli secara online:
1. Baca profil penjual (baik di blog atau di fb) bahasanya pasti sangat
profesional dan tidak menggebu-gebu promonya atau terlalu memberi
kepercayaan kepada pembeli kalau itu bukan penipuan.
2. Testi-testi itu penting di baca, dari situ kita tau sudah ada pembeli yang aman bertransaksi.
3. Selalu mencantumkan no HP, no telp dan alamat penjual itu juga penting (disini mereka terang-terangan memberitahu posisi dimana berada).
4. Harga hampir sama dengan yang lain tidak terlalu murah tentunya, karena kalau perbedaan terlalu mencolok apalagi terlalu murah itu sangat mencurigakan karena tujuannya menarik banyak pembeli.
5. Saat kita pesan melalui email/sms balasannya tidak terlalu cepat karena mungkin sibuk dengan pembeli yang lain, isi balsannya pun membahas tentang ready stock atau tidak barang yang kita pesan, kalau isinya mengarahkan kita untuk segera transfer maka perlu di waspadai
6. Cek di blog/fb ada menunjukan no resi setiap pengiriman tidak? biasanya penjualan yang aman selalu di cantumkan no resi pengiriman.
7. Jadi intinya penjual tidak memakasa kita untuk segera mentransfer uang dan berusaha memberi kepercayaan ke kita kalau itu bukanlah penipuan.
Emm,.sejauh ini itu yang aku tau cara-cara pembelian secara online, hati-hatilah dalam memilih online shop ya :) ,...Semoga tips ini membantu kalian semua.
3. Selalu mencantumkan no HP, no telp dan alamat penjual itu juga penting (disini mereka terang-terangan memberitahu posisi dimana berada).
4. Harga hampir sama dengan yang lain tidak terlalu murah tentunya, karena kalau perbedaan terlalu mencolok apalagi terlalu murah itu sangat mencurigakan karena tujuannya menarik banyak pembeli.
5. Saat kita pesan melalui email/sms balasannya tidak terlalu cepat karena mungkin sibuk dengan pembeli yang lain, isi balsannya pun membahas tentang ready stock atau tidak barang yang kita pesan, kalau isinya mengarahkan kita untuk segera transfer maka perlu di waspadai
6. Cek di blog/fb ada menunjukan no resi setiap pengiriman tidak? biasanya penjualan yang aman selalu di cantumkan no resi pengiriman.
7. Jadi intinya penjual tidak memakasa kita untuk segera mentransfer uang dan berusaha memberi kepercayaan ke kita kalau itu bukanlah penipuan.
Emm,.sejauh ini itu yang aku tau cara-cara pembelian secara online, hati-hatilah dalam memilih online shop ya :) ,...Semoga tips ini membantu kalian semua.
Nasi Guling Dadar Isi Sosis
Heemm.. pagi-pagi gini setelah semua kerjaan selesai enaknya ngapain ya?? Buka Kulkas ada telur dan sosis. muncul ide untuk campur dua bahan makanan ini. Terinspirasi dari buku-buku resep yang aku baca. bisa untuk bekal suami dan anak-anak. Supaya mereka tidak bosan dengan tampilan bekal mereka. Di beri sedikit sentuhan kreativitas. Ayuk Simak cara membuatnya..
Bahan:
- 400 gram, nasi putih (atau secukupnya )
- 2 butir telur ayam dijadikan 2 buah tipis, diameter 15 cm.
- 2 batang sosis sapi, digoreng.
- ½ sendok teh garam.
Cara membuat:
- Letakkan selembar telur dadar di atas penggulung sushi yang sudah dilapisi plastick. ( kalau tidak ada pakai kertas minyak juga bisa ).
- Bubuhkan nasi di atas telur dadar, ratakan, lalu letakkan 1 batang sosis sapi goreng kemudian gulung padat.
- Lepaskan penggulung sushi dan plastiknya potong gulungan kea rah melintang setebal 2 cm. ulangi proses pada porsi adonan berikutnya.
- Susun nasi gulung dalam tempat bekal, lengkapi dengan ptongan sayur sesuai.
Bagaimana ibu-ibu, mudah bukan membuatnya? Semoga bisa jadi bahan referensi ibu-ibu dirumah dalam membuat bekal untuk suami dan anak-anak.
Selamat mencoba.. ^_^
Rabu, 15 Januari 2014
Cara Membuat Fondant Sendiri
Masih ingat postingku sebelumnya tentang FONDANT?? okay, sudah tau to apa itu fondant. Pada postingku kali ini akan aku jelaskan cara membuat fondant sendiri. bagi diriku, kalau beli fondant instant sangat mahal, di Manokwari belum ada yang jual fondant siap pakai. Jadi harus pesan Online, itupun ongkirnya mahal banget. jadi untuk menyiasatinya mau tidak mau ya harus bikin sendiri.
Jika kita suka membuat bentuk-bentuk dari clay, kita juga bisa
mengaplikasikan pada fondant. Fondant biasanya digunakan untuk topping kue
Ulang tahun maupun cup cake.
Untuk mendapatkan fondant ini kita bisa membeli adonan fondant yang sudah
jadi tapi pastikan bahwa fondant itu halal karena dilihat dari bahan
pembuatnya ada gelatin. Gelatin ini bisa dari sapi ataupun babi, makanya
kita harus lebih hati-hati.
Kita juga bisa membuat sendiri adonan fondan yang sederhana caranya :
Bahan :
1. Gula halus 425 gr
2. Tepung maizena 75 gr
3. Gelatin 10 gr
4. Air 70 ml
Caranya:
Campurkan gelati dan air
kemudian diamkan selama 10 menit lalu didihkan dengan api kecil angkat,
campurka gula halus dan tepung maizena, uleni sampai kalis.
Ada lagi nih cara membuat fondan yang gak pakai gelatin
1. Mentega putih 60 gr
2. Air jeruk nipis 30 ml
3. Air 30 ml
4. Icing sugar 750 gr
Caranya :
Rebus dengan api kecil mentega, air jeruk, air sampai mendidih. Masukkan
250 gr icing sugar aduk sampai gula larut, angkat. Tambahkan icing
sugar sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai menjadi adonan yang
kalis dan teksturnya halus. Untuk menjadikannya bentuk yang
bermacam-macam cukup tambahkan pewarna kue sesuai dengan selera.
Selamat mencoba..
Si Maniest Bola-Bola Coklat
Bola-bola cokelat adalah salah satu jenis kue yang menurut kami lebih sering hadir ketika lebaran tiba selain kue kastengel.
Sesuai dengan namanya kue ini berbentuk bola-bola kecil yang berwarna
cokelat dan pada umumnya pada bagian luarnya dilumuri dengan meises
berwarna-warni, sehingga terlihat sangat indah yang akan membuat banyak
orang akan tergoda.
Kue ini tentu saja rasanya cokelat yang sangat manis yang akan membuat kita ketagihan untuk memakannya sehinga digemari oleh banyak orang terutama anak-anak. Sayangnya kami tidak dapatkan informasi dari manakah asal dari kue ini, apakah asli Indonesia tau merupakan salah satu kue dari luar negeri. Namun yang pasti kue ini sudah dikenal oleh seluruh masayarakat Indonesia untuk hidangan dalam berbagai keperluan terutama lebaran.
Menariknya kue ini juga sangat mudah untuk membuatnya, bahkan anak kecil kemungkinan juga bisa karena dalam membuatnya tanpa dimasak atau tanpa menggunakan kompor kue ini sudah bisa dibuat. Hal ini karena bola-bola cokelat terbuat dari bahan yang sudah jadi dan terutama adalah biskuit marie regal kering, dicampur dengan susu kental cokelat dan mentega.
Selain itu apabila anda juga sedang membuat roti kering dengan rasa manis yang lain, namun hasilnya tidak bagus atau gosong anda juga bisa menggunakan bahan ini untuk membuatnya, atau juga bisa macam-macam biskuit lain yang banyak sekali dijual diwarung dengan haraga yang murah rata-rata Rp.500 perbungkusnya. Namun jangan lupa biskuit yang cocok adalah yang rasanya dominan dengan rasa manis.
Sebagai kue yang sangat mudah untuk membuatnya jika ada seorang orang tua, bisa mengajari anak anda terutama yang cewek untuk belajar membuat kue seperti, karena selain mudah juga bisa dibilang lebih aman dan rasanya juga sangat enak dan lezat. Tidak perlu berpanjang lebar lagi jika anda ingin mencobanya dan kebetulan belum tahu resep dan cara membuatnya silahkan baca yang dibawah ini...
Kue ini tentu saja rasanya cokelat yang sangat manis yang akan membuat kita ketagihan untuk memakannya sehinga digemari oleh banyak orang terutama anak-anak. Sayangnya kami tidak dapatkan informasi dari manakah asal dari kue ini, apakah asli Indonesia tau merupakan salah satu kue dari luar negeri. Namun yang pasti kue ini sudah dikenal oleh seluruh masayarakat Indonesia untuk hidangan dalam berbagai keperluan terutama lebaran.
Menariknya kue ini juga sangat mudah untuk membuatnya, bahkan anak kecil kemungkinan juga bisa karena dalam membuatnya tanpa dimasak atau tanpa menggunakan kompor kue ini sudah bisa dibuat. Hal ini karena bola-bola cokelat terbuat dari bahan yang sudah jadi dan terutama adalah biskuit marie regal kering, dicampur dengan susu kental cokelat dan mentega.
Selain itu apabila anda juga sedang membuat roti kering dengan rasa manis yang lain, namun hasilnya tidak bagus atau gosong anda juga bisa menggunakan bahan ini untuk membuatnya, atau juga bisa macam-macam biskuit lain yang banyak sekali dijual diwarung dengan haraga yang murah rata-rata Rp.500 perbungkusnya. Namun jangan lupa biskuit yang cocok adalah yang rasanya dominan dengan rasa manis.
Sebagai kue yang sangat mudah untuk membuatnya jika ada seorang orang tua, bisa mengajari anak anda terutama yang cewek untuk belajar membuat kue seperti, karena selain mudah juga bisa dibilang lebih aman dan rasanya juga sangat enak dan lezat. Tidak perlu berpanjang lebar lagi jika anda ingin mencobanya dan kebetulan belum tahu resep dan cara membuatnya silahkan baca yang dibawah ini...
Resep bola-bola cokelat :
1. Biskuit regal marie 1 bungkus
2. Susu kental manis rasa cokelat
3. Mentega secukupnya
4 Meises buat bahan taburan
Cara membuatnya :
1. Siapkan biskuit kemudian hancurkan hingga agak lembut sampai menjadi remah-remah
2. Tuangkan susu kental manis sedikit demi sedikit sambil diuleni, namun
jangan terlalu banyak karena akan lembek dan sulit dibentuk.
3. Campurkan mentega secukupnya dan aduk kembali hingga rata
4. Ambil satu sendok adonan tersebut kemudian dibentuk bola, hingga adonan habis.
5. Jika sudah gulirkan pada meises hingga rata dan menempel pada seluruh permukaan kue tersebut
6. Masukan kedalam lemari es atau juga bisa langsung dimakan, namun pada umumnya
setiap kue diletakan kedalam wadah seperti mangkuk kecil yang terbuat
dari kertas.
Mudah bukan?? Selamat mencoba....
Sosis Gulung Mie..
Jadi ceritanya gini.. Kemarin lagi iseng2 nih.. Lagi libur dirumah, semua kerjaan rumah dah beres. Suami liat2 kulkas, kok gak ada makanan. Kasian, mungkin laper, hehehe.. Ok deh, ada sosis sama persediaan mie instan. Terisnpirasi dari penjual sosis keliling di komplek. Yang jualan sosis goreng. mulai deh aku coba resep ini. Alhamdulillah enak. hehehe..
Buatnya gampang kok, ayo cekidot liat cara pembuatanya...
Bahan :
- 1 bungkus mie instan (rasa menurut selera, kemarin aku pakai Indomie Goreng)
- 6 potong sosis (aku potong jadi 2, biar banyak.. hehehe)
- air
- minyak goreng
- mayonaise / saos/ sambal untuk cocolan (kalau tidak ada tidak usah)
Cara membuat :
- Rebus mie dalam air mendidih sampai matang
- Tiriskan airnya, taruh mie di atas piring, sebarkan mie agar tidak menggumpal satu sama lain
- Campur bumbu mie instan dengan mie (kecuali minyaknya)
- Gulung mie pada potongan sosis, tekan-tekan agar mie lengket ke sosis
- Goreng dalam minyak panas dengan api sedang
- Jika sudah keemasan / terlihat kering dan sosis mengembang (lebih besar dari aslinya) angkat, lalu sajikan.
Langganan:
Postingan (Atom)